Jalan Penghubung Desa Cipetung , Sudah di Bangun Kembali

Cipetung  (SuaraWargaPaguyangan.com) -  Warga Desa Cipetung Kecamatan Paguyangan kini bernafas lega, ruas jalan penghubung desa kini sudah dibangun (13/8). Perlu diketahui kejadian tanah longsor (7/12/2016) mengakibatkan jalanan putus sepanjang 5 meter dengan kedalaman 10 meter.

Menurut Sutrisno (52) Kepala Desa Cipetung pembangunan jalan yang didanai APBD Kabupaten Brebes sangat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.  Desa penghasil sayur mayur untuk memasok kebutuhan di wilayah Brebes , Tegal dan Banyumas, manfaat jalan tersebut untuk mendongkrak ekonomi masyarakat.

" Jalur ini sangat vital untuk kami yang wilayahnya berada di punggung bukit. Jika jalan ini putus maka aktivitas kehidupan warga akan terganggu," katanya.

Mengingat wilayahnya yang berada dikawasan pegunungan yang rawan longsor, dia berpesan agar warganya menjaga lingkungan.

"Kami selalu mengingatkan kepada warga untuk menjaga kelestarian alam , dengan menanam pohon di sekitar rumah atau di ladang mereka, sebagai upaya pencegahan longsor," tambah nya.

Akhmad Sulton  (14) pelajar kelas VIII Mts sangat merasakan manfaat perbaikan jalan ini. Kalau dulu dia harus berjalan atau diantar sampai batas desa untuk sekolah, kini dia menunggu jemputan sekolah hanya di depan rumah.

"Sekarang sekolah nggak buru-buru karena mobil jemputan langsung sampai depan rumah. Kalau dulu harus bangun pagi-pagi karena harus kedepan dulu nunggu jemputan," katanya.

Bukan hanya pelajar dan warga saja yang merasakan manfaatnya, supir angkutan pembawa sayur mayur dari luar kota pun merasakan juga. Rakhmat (35) supir asal Ajibarang, Banyumas kini tidak mengalami kendala dalam membawa hasil sayur dari Cipetung . Dia bisa masuk ke tempat pengepul sayuran.

"Akses jalan sudah bagus sangat membantu kami dalam mengangkut hasil bumi. Ini membantu kami dalam mendistribusikan produk pertanian yang dihasilkan Desa Cipetung," katanya. (Rt/BAS)

Related Posts:

0 Response to "Jalan Penghubung Desa Cipetung , Sudah di Bangun Kembali"

Posting Komentar