Jurnalis Warga Dijadikan Koordinator KIM Tiap Desa

Suasana mentoring oleh penyiar radio di salahsatu rumah JW

Paguyangan (suarapaguyangan.com) -  Sumber informasi dari JW untuk membuat berita di media elektronik (Radio) Sangat penting, karena dapat memberikan informasi secara langsung namun harus tetap berimbang.

Hal tersebut dikatakan oleh Yunar Rahmawan (Radit) selaku narasumber pada saat kegiatan mentoring plus yang dilaksanakan dirumah Vera Shinta, Desa Paguyangan Kecamatan Paguyangan, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, Selasa (21/11).

Menurut Radit, jika siaran berita dilakukan secara langsung maka ini akan mendapatkan hasil yang lebih maksimal.

" Berita yang ditulis JW bisa kami siarkan diradio, begitu juga bila JW ingin melakukan pemberitaan secara live by phone juga bisa, tentunya harus dipersiapkan semua sebelum melakukan siaran live tersebut," tuturnya.

Radit menambahkan, JW bisa melakukan interview / wawancara dialog interaktif diradio milik pemerintah, bahkan JW bisa saja membuat acara yang kontinue diradio.

" Sebuah terobosan yang sangat bagus, namun hal ini memerlukan proses melalui Talk show dialog dengan bimbingan penyiar radio, dan saya berharap setiap minggu sekali JW dapat menyampaikan berita baik di medsos, media cetak maupun media elektronik. Dan kami berharap ini tidak hanya sebatas ceremonial saja, karena JW memiliki dampak yang besar baik untuk masyarakat sekitar maupun pemerintah kabupaten," tambahnya.

Wildan salahsatu JW dari Desa Kedungoleng terlihat antusias dan senang dengan pemaparan yang disampaikan oleh narasumber.

" Saya pribadi merasa bangga sekaligus senang bisa bergabung di JW, apalagi sekarang JW semakin dikenal oleh pemerintah dan diperbolehkan untuk melakukan talk show serta siaran sendiri nantinya. Saya sungguh tidak menyangka, apalagi disampaikan oleh narasumber bahwa berita diradio saat ini masih seputar Brebes wilayah utara, saatnya kita wilayah selatan untuk memberitakan potensi dan pembangunan diwilayah Brebes selatan," tandasnya.

Diakhir kegiatan radit menegaskan agar JW yang sudah ada ini nantinya masuk kedalam Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) dan menjadi koordinator tiap desanya. (TAS)

Related Posts:

0 Response to "Jurnalis Warga Dijadikan Koordinator KIM Tiap Desa"

Posting Komentar